Tips Belajar Internet Marketing Dasar untuk Pemula
Pada saat ini hampir semua orang telah menggunakan internet. Kehadiran internet sendiri telah menguntungkan banyak orang, terlebih lagi untuk mereka yang menggunakan internet dalam pemasaran produknya.
Aktivitas pemasaran produk yang dilakukan melalui internet inilah yang disebut dengan internet marketing. Untuk melakukan internet marketing sendiri memang tidaklah mudah, karena anda harus memiliki tips-tips khusus untuk menjalankannya. Karena jika tidak, bukannya malah untung malah buntung karena menghabiskan banyak uang.
Nah, jika saat ini anda mempunyai keinginan untuk belajar internet marketing namun masih merasa kebingungan ingin memulainya dari mana. Pada kesempatan kali ini kami akan membagikan sedikit tips belajar internet marketing untuk pemula.
Melakukan Riset Produk
Riset produk merupakan sebuah kunci utama dalam menjalankan internet marketing. Karena dengan melakukan riset produk berarti anda telah mencoba untuk memenuhi kebutuhan pasar, bukan hanya untuk kebutuhan anda sendiri.
Untuk melakukan riset produk yang bisa anda lakukan adalah dengan melihat pada marketplace besar yang ada di Indonesia, dan silahkan anda lihat produk apa sajakah yang laris dalam marketplace tersebut atau istilahnya produk best seller. Selain itu, anda juga bisa melakukan riset melalui Google Trends.
Melakukan Riset Persaingan
Setelah anda melakukan riset produk, pastinya anda akan menemukan produk mana yang paling banyak peminatnya. Kemudian saatnya anda melakukan riset persaingan. Tujuan dari melakukan hal ini adalah untuk mengetahui siapa saja nantinya pesaing yang akan menjadi pesaing anda. Cara yang bisa anda lakukan adalah melihat produk yang akan anda jual nantinya di marketplace juga.
Membuat Database Konsumen
Langkah selanjutnya yang bisa anda lakukan adalah dengan membangun database konsumen. Tujuan dari hal ini adalah untuk melakukan pemetaan konsumen potensial yang nantinya bisa menjadi target marketing anda. Membangun database konsumen berarti anda juga telah membangun relasi dalam internet marketing, karena dengan hal tersebut produk kita akan lebih mudah dikenal dan dicapai oleh konsumen.
Menggunakan Media Internet Marketing
Ada banyak sekali media yang bisa anda gunakan untuk melakukan promosi terhadap produk anda. Diantaranya adalah facebook marketing, youtube marketing, seo marketing dan konten marketing. Anda bisa memanfaatkan media internet marketing tersebut untuk menunjang perkembangan bisnis anda.
Itulah beberapa tips belajar internet marketing dasar untuk pemula. Jika anda masih baru ingin memulai untuk belajar dalam dunia internet marketing, maka jangan sampai anda melewatkan beberapa poin diatas.
Namun jika anda masih belum paham dengan apa yang telah kami jelaskan diatas, maka tidak ada salahnya jika sesekali waktu anda mengikuti seminar tentang internet marketing, karena pembicara internet marketing biasanya akan menjelaskan secara mendetail lagi dan siap memandu anda dari nol hingga menjadi seorang internet marketer yang sukses.
Semoga apa yang kami sampaikan dalam artikel ini bisa menambah pengetahuan anda semua. Semoga bermanfaat. Terima kasih